Sinergi Kodim 0805 Ngawi dan Banser : Perkuat Binter dan Jaga Keamanan Lingkungan

NGAWI, BUSERJATIM.COM GROUP— Kodim 0805/Ngawi bersama Barisan Ansor Serbaguna (Banser) menunjukkan sinergi yang solid dalam memperkuat pembinaan teritorial (binter) serta menjaga stabilitas keamanan dan kenyamanan lingkungan masyarakat. Kolaborasi ini menjadi bukti nyata bahwa TNI selalu hadir di tengah rakyat dan terus berkomitmen menjaga keutuhan bangsa. Selasa (16/9/2025).

Kegiatan bersama ini tidak hanya mempererat tali silaturahmi antara aparat TNI dengan organisasi kemasyarakatan, tetapi juga menjadi wujud kepedulian bersama dalam menghadapi berbagai tantangan sosial, termasuk potensi gangguan keamanan dan bencana alam.

Bacaan Lainnya

Dandim 0805/Ngawi, Letkol Arh Setu Wibowo, menyampaikan bahwa kerja sama antara Kodim dan Banser merupakan bentuk implementasi kemanunggalan TNI dengan rakyat.

“Kami menyadari, dalam menjaga stabilitas wilayah, diperlukan dukungan semua pihak. Banser sebagai mitra strategis memiliki semangat yang sejalan dengan TNI dalam menjaga keutuhan NKRI,” ujarnya.

Hal senada disampaikan oleh Koordinator Banser Ngawi, yang menyatakan bahwa pihaknya siap bekerja sama dalam berbagai kegiatan kemasyarakatan dan kebencanaan.

“Sinergi ini penting untuk menciptakan lingkungan yang aman, damai, dan religius,” katanya.

Kegiatan kolaboratif yang dilakukan mencakup patroli bersama, kerja bakti membersihkan lingkungan, edukasi kebangsaan, serta sosialisasi mitigasi bencana kepada masyarakat. Dengan hadirnya kolaborasi ini, masyarakat merasa lebih terlindungi dan semakin percaya terhadap peran aktif aparat dan organisasi sipil dalam menciptakan ketertiban dan keamanan.

Sinergi antara Kodim 0805/Ngawi dan Banser diharapkan terus berlanjut dan menjadi contoh positif bagi daerah lain. Kolaborasi ini membuktikan bahwa kekuatan terbesar dalam menjaga bangsa terletak pada persatuan dan gotong royong seluruh elemen masyarakat.

Pos terkait