Babinsa Koramil 0805/13 Kedunggalar Laksanakan Komsos untuk Meningkatkan Hubungan dengan Warga

BUSERJATIM GRUOP –

Ngawi – Sertu Imron, Babinsa Koramil 0805/13 Kedunggalar, Kodim 0805 Ngawi terus melakukan kegiatan komunikasi sosial (komsos) di wilayah binaannya untuk menjaga kondisi serta perkembangan di wilayah teritorialnya. Komsos yang rutin dilaksanakan ini bertujuan untuk menjalin hubungan yang erat antara aparat TNI dan masyarakat guna menjaga kondusifitas diwilayah. Senin (20/01/2025).

Bacaan Lainnya

Dalam setiap kegiatan komsos, Sertu Imron tidak hanya berinteraksi dengan warga, tetapi juga mendengarkan aspirasi serta keluhan yang disampaikan oleh seluruh lapisan masyarakat.

“Kegiatan ini adalah wujud Nyata kedekatan dan kebersamaan yang dilakukan oleh Babinsa sebagai aparat kewilayahan dalam rangka pembinaan teritorial dan menjaga ketahanan wilayah.”terang Babinsa.

Menurut warga setempat, kegiatan komsos yang dilakukan oleh Babinsa Koramil Kedunggalar sangat membantu mereka dalam berbagai aspek kehidupan. Warga merasa lebih aman dan nyaman karena dapat langsung berkomunikasi dengan pihak keamanan mengenai berbagai hal yang berkaitan dengan keamanan serta kondisi lingkungan sekitarnya.

Dengan terus berkelanjutan, kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat tali persaudaraan antara TNI dan masyarakat, serta meningkatkan kewaspadaan bersama dalam menjaga kondusivitas di Wilayah.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *